Yuk membelajarkan diri melalui pengalaman asyik Outbound/ penjelajahan asyik.


KEMBAR SIAM

Apa maning, kiye...


Kali ini Mancakrida (akan) menggelar acara yang bertajuk KEMBAR SIAM, alias Kemah Bareng Sinau Maning. Suatu acara yang dari formatnya bisa diimajinasikan sebagai kita berkemah bersama sambil belajar (lagi) juga bersama-sama. 
Ah, daripada diterangkan satu persatu mending langsung saksikan poster publikasine ya...



Ah, diterangna bae lah... ben lebih jelas ya... KEMah BAReng SInAu Maning perdana ini bertema: " OUTBOUND BERBASIS KEARIFAN LOKAL" mencakup pengobrolan mengenai:

  • Apa kuwe OUTBOUND?
  • Pimen nggawe outbound sing ASYIK?
  • Piben dadi PEMANDU outbound sing TRENGGINAS?

Maksudde berbagi wawasan tentang apa itu kegiatan outbound yang dilakukan secara asyik dalam artian memanfaatkan kearifan lokal yang ada? Setelah punya bayangannya, maka lalu kita membayangkan bagaimana sih bisa menjadi pelaksana atau pemandu acara outbound tersebut secara asyik juga.
Guna menghasilkan obrolan yang berkualitas, maka diundanglah Naraobrol sebagai berikut:

  1. Mas Yulianto (Pokdarwis Malahayu – Pelopor LM3 Pondok Pesantren Al Hikmah Brebes – Praktisi Ekowisata)
  2. Arif “Pakdhe” Musa Abdilla (D’Kandhang Adventure Team – Outbound Kandangpinter ) 
  3. Agustinus Susanta (Mancakrida Outbound – Fasilitator Experiential Learning Tk. Utama)

Mas Yulianto akan mengobrolkan pengalamannya dalam merintis dan membina suatu lembaga dalam memanfaatkan kearifan lokal pertanian dan perikanan. Beliau juga tentu akan menjelaskan tentang apa saja kekhasan seputar Desa Wisata Malahayu, baik yang bersifat geografis, historis, maupun juga legenda. Sing penasaran, boleh lihat di film youtube ini ya, ada profil beliau sebelum aktif di Pokdarwis Malahayu.
Pengobrol kedua, yang dikenal dengan nama panggung, eh, nama lapangan "Pakdhe Sejuta Ponakan" akan berkisah nyata tentang pengalaman jatuh bangun jatuh bangun jatuh bangun dalam bisnis outboundnya, dimulai dari "tukang" pasang flying fox portable keliling (coba bayangkan, wis portable, keliling maning???) sampai merintis, membina dan mengelola beberapa (tim) venue outbound. Penasaran dengan kegokilan outbound ala Pakdhe, browsing di Facebook belio ini
Pengobrol ketiga, Agustinus, akan sedikit membocorkan apa sih itu utbound dan bagaimana kiat-kiat jadi fasilitator yang kompeten? Akan diinformasikan pula bahwa sertifikasi pemandu outbound kini sedang digalakna pemerintah. Gimana cara mendapatkan sertifikasi tersebut?.... datang di Kembar Siam makanya, he he he... sepak terjangnya bisa diintip di blog kakaknya blog kiye, yang ada di siniii....

Lanjut ya, Kembar siam akan dilaksanakan di BBM Fantasy Land Malahayu -  BREBES - Jawa Tengah. Kalau dari arah Tanjung ruas jalan raya Pantai Utara Brebes, hanya menggok (belok) ke Selatan sejauh 17 kilometer saja. Eksotika Malahayu bisa dicari di blog ini juga via sini saja, selain itu ada juga tentang Taman BBMnya itu sendiri (cari sendiri ya, he he he....)

Waktu pelaksanaan Kembar Siam direncanakan hari Sabtu, 29 Sept. pukul 14.00 sampai Minggu, 30 Sept. 2018 pukul 12.00. Bagi yang sudah datang pagi, bisa jalan-jalan dahulu menikmati keindahan malahayu, siangnya dapat makan kok. Selesai acara, bagi yang mau jalan-jalan ke daerah pesisir, nanti bisa diagendakan tambahan, kita menyambangi Hutan Mangrove Pandansari; intip keasyikannya di siniiii... bisa-bisa kita pindah tenda, kemping maning di sana, okehhhh?

Pun ada pihak-pihan yang mendukung acara ini, tetaplah urunan peserta senilai 123 Ribu diperlukan, tak lain untuk pengadaan: Materi sinau, Makan, snack, kemping, api unggun & jalan-jalan wisata Malahayu. 

Nah itulah beberapa kelumit bocoran tentang Kembar Siam kita.

Trus tentang transportasi menuju ke sana gimana nih, terutama yang dari luar Brebes. Kami informasikan ya jadwal Kereta Api (sementara ini) dari Jakarta menuju Tanjung, Brebes dan Tegal. Kami pikir, naik kereta itu asyik ya, jadi kenapa tidak dicoba saja?

Nih...

JADWAL KERETA dari JAKARTA ke TANJUNG, BREBES, TEGAL
Dari JAKARTA Sampai TANJUNG Sampai BREBES Sampai TEGAL Nama Kereta Kelas Harga (ribu)
Gambir 7:00 10:54 Argo Muria Eksekutif 225-310
Gambir 9:40 13:37 13:56 14:10 Tegal Bahari Eko. & Eks. 95-200
Gambir 11:00 15:12 15:32 15:47 Tegal Bahari Eko. & Eks. 95-200
Gambir 15:00 18:52 Bangunkarta Eksekutif 285-355
Gambir 16:15 20:09 Argo Sindoro Eksekutif 255-310
Gambir 19:15 23:15 Sembrani Eksekutif 285-365
Gambir 19:45 23:47 0:07 0:21 Tegal Bahari Eko. & Eks. 95-200
Pasar Senen 6:55 10:32 11:08 Tawang Jaya Premium Ekonomi 180
Pasar Senen 7:35 12:16 12:36 12:50 Tegal Ekspres Ekonomi 49
Pasar Senen 13:00 17:08 Jayabaya Ekonomi 180-210
Pasar Senen 14:00 18:11 18:25 Kertajaya Ekonomi 120-135
Pasar Senen 15:15 19:33 Matarmaja Ekonomi 103
Pasar Senen 15:45 19:53 Gumarang Bisnis & Eks. 190-350
Pasar Senen 17:00 21:11 21:25 Brantas Ekonomi 80
Pasar Senen 18:15 22:19 Majapahit Ekonomi 135-160
Pasar Senen 20:30 0:24 0:39 Menoreh Ekonomi 150-220
Pasar Senen 23:00 3:05 3:26 3:42 Tawang Jaya   Ekonomi 120-140



JADWAL KERETA dari TEGAL, BREBES, TANJUNG ke JAKARTA
Dari Stasiun TEGAL Dari BREBES Dari TANJUNG Sampai JAKARTA Kereta Kelas Harga (ribu)
0:15 Gambir 4:15 Sembrani Eksekutif 285-365
0:55 Gambir 4:51 Bangunkarta Eksekutif 285-355
5:40 5:55 6:14 Gambir 10:29 Tegal Bahari Eko. & Eks. 95-200
8:04 Gambir 12:00 Argo Sindoro Eksekutif 255-310
14:50 15:04 15:23 Gambir 19:12 Tegal Bahari Eko. & Eks. 95-200
17:00 17:16 Gambir 21:35 Tegal Bahari Eko. & Eks. 95-200
18:05 Gambir 22:08 Argo Muria Eksekutif 255-310
4:20 Pasar Senen 8:40 Kertajaya Ekonomi 120-135
4:58 Pasar Senen 9:20 Matarmaja Ekonomi 103
6:07 Pasar Senen 10:08 Majapahit Ekonomi 135-160
10:24 10:38 Pasar Senen 14:30 Menoreh Ekonomi 150-220
13:50 14:04 14:24 Pasar Senen 18:41 Tegal Ekspres Ekonomi 49
15:45 15:59 Pasar Senen 20:10 Tawang Jaya Ekonomi 120-140
21:14 Pasar Senen 1:34 Jayabaya Ekonomi 180-210
22:23 Pasar Senen 2:36 Gumarang Bisnis & Eks. 190-350
22:51 23:06 Pasar Senen 3:05 Tawang Jaya Premium Ekonomi 240
23:35 23:49 Pasar Senen 3:54 Brantas Ekonomi 80


Oh ya, informasi tersebut berasal dari: https://www.kai.id/train_schedule browsing tgl. 23 Agustus 2018 untuk keberangkatan 13 Sept. 2018 (asumsinya untuk seputar tanggal 28 Sept - 1 Oktober masih sama lah ya infonya)

Nah, teman-teman yang hendak datang dari arah Jogja atau Semarang, bisa juga lho berselancar cari info Jadwal Kereta Api yang menuju Brebes di Stasiun Tanjung/ Ketanggungan/ Brebes/ Tegal. Maaf ya, kami belum sempat browsingkan.
Intine sih, numpak sepur untuk jalan-jalan ke Brebes itu banyak alternatif kereta dan jadwalnya; tinggal pilih sesuai selera (maksudde selera kita dan tentu saja selera KAI)

Sementara begitu ya, info tentang Kembar Siam ini. Bahwa bahasanya belepotan antara bahasa Indonesia dengan bahasa Brebes, itu karena disengaja kok.
Info lebih lanjut, boleh WA ke nomor 0812 73 97 697 (Agus)

Sampai jumpa di Kembar Siam Malahayu


Share:

Tidak ada komentar:

Posting Komentar