Bukit Tangkeban
Berada di ketinggian yang sesekali dipeluk kabut; eksotika Bukit Tangkeban perlu kita sesap sesekali.
Yuk segera hubungi MANCAKRIDA melalui 0812 2680 2639.
mangan dhisit ben kuwat menjelajah ya... |
gerbang |
cafe, bisa untuk pertemuan juga |
gazebo |
sejauh mata memandang |
camping ground |
omah segitiga |
panggung |
parkiran yang luas |
tertata |
Bale Gandrung
GAMES MANCAKRIDA
Ketika kami sedang menawarkan suatu program experiential learning, sering tersua pertanyaan, "Gamesnya apa?" atau "Outboundnya berapa games?" hmmm.... pertanyaan yang bikin gemes sebenarnya. Kenapa? karena sejatinya games itu adalah konsekuensi (pilihan) dari suatu program experiential learning. Namun, okelah, kita coba berpikir dari sudut pandang si penanya; mungkin selama ini item tentang jumlah dan nama games dalam suatu program baginya adalah hal yang paling utama (sampai mengalahkan tujuan program).
Berikut ini kami tayangkan 40an games yang pernah digelar oleh MANCAKRIDA, yang bisa digunakan sesuai dengan tujuan, lokasi, dan waktu suatu program experiential learning.
Semoga dengan melihat parade games ini, para penanya "gamesnya apa" makin pening ditandai dengan pertanyaan lanjutan, "kalo games ini gimana mainnya? kalo yang itu gimana?" dan seterusnya.
Hmmmfff... lalu kami menetralisir dengan pertanyaan balik, "Lha Bapak / Ibu itu sebenarnya punya tujuan apa dengan program ini? kalau sudah jelas, kami nanti akan pilihkan aktivitas/ games yang paling pas guna ketercapaian tujuan tersebut." tanya jawab akan makin panjang ceritanya jika ternyata si "gamesnya apa" ternyata nggak tahu sebenarnya dia pingin suatu program (outbound) itu untuk tujuan apa.
Namun baiklah, beberapa filem tentang games tadi bisa diintip melalui cuplikan games ini. Semoga mengobati kepenasaranan akan "gamesnya apa" tadi.
Yuk segera hubungi MANCAKRIDA melalui 0812 2680 2639.
Terimakasih.
Yuk segera hubungi MANCAKRIDA melalui 0812 2680 2639.
Terimakasih.
AELI
Sejarah
Cukup ya, pengantar tentang AELI, yang masih ingin lanjut mengorek tentang AD/ART, Peraturan Organisasi, Keilmuannya, dan sebagainya, silakan langsung kunjungi websitenya di sini
Salam AELI, Bersatu Berjaya!
Keberadaan AELI tidak bisa dipisahkan dari masuknya Outward Bound ke Indonesia. Secara resmi Outward Bound Indonesia (OBI) didirikan pada tahun 1990, oleh Djoko Kusunowidagdo, dan segera mendapat respon positif dari masyarakat.
Sebagai lahan bisnis baru, OBI segera diikuti oleh banyak lembaga serupa. Salah satu lembaga sengaja menghilangkan kata “ward” hingga terciptalah salah kaprah istilah Outbound sampai sekarang. Sepanjang dekade 1990an, lembaga/organisasi pendidikan yang menggunakan medium “aktivitas luar ruang” tumbuh dengan cepat. Banyak istilah yang digunakan, antara lain aktivitas luar ruang, adventure, outdoor training dll, yang semuanya kemudian mengadopsi istilah outbound. Selain menggunakan medium luar ruang pendidikan jenis ini juga menggunakan media “game”. Salah satu aktivitas yang kemudian melekat erat dengan istilah outbound adalah flying fox. Hingga flying fox sekarang identik dengan outbound.
Pada awal tahun 2000an, para pelaku pendidikan ini mulai sadar untuk menata diri. Ketika itu sudah ada ide untuk membentuk wadah, bagi aktivitas mereka. Namun upaya ini belum menemukan jalan, karena banyaknya variasi aktivitas, dan metode yang digunakan. Pada akhir 1996, mulailah diupayakan kembali gagasan untuk membentuk wadah. Mulai pula ada kesepakatan, bahwa meskipun banyak cara yang mereka gunakan, namun metodenya tetap sama, yakni experiential education (EE). Namun karena EE yang digagas oleh John Dewey, sudah menjadi nama lembaga internasional (AEE, Association for Experiential Education), maka para penggagas wadah ini pun mengusulkan penggunaan sebutan Experiential Learning (EL).
Pertemuan informal pertama untuk menggagas pembentukan wadah, diadakan di Tanah Tingal, pada bulan November 2006, dan dilanjutkan dengan pertemuan berikutnya di Pancawati. Pada pertemuan ketiga di Pasir Randu, dibentuklah “Panitia Tujuh” yang terdiri dari:
- Enda Mulyanto (Pelopor Adventure Camp, PAC),
- Robby Seahan (OBET Nusantara),
- Rovino (Ono, Kampoeng Pasir Randu),
- Kresno Wiyoso (Inong, Tanah Tingal),
- Yuniga Fernando (Ega, Pancawati Outdoor Training),
- Soelistyo Winarno (Soel, Praktisi EL) dan
- F. Rahardi (Wartawan).
Panitia Tujuh selanjutnya mengadakan persiapan administratif (notaris dll), dan rencana deklarasi. Tanggal 24 Januari 2007 beberapa lembaga penyelenggara outdoor training, sepakat untuk membentuk asosiasi dengan nama “Indonesian Experiential Learning Association” (IELA), atau “Asosiasi Experiential Learning Indonesia” (AELI).
Experiential Learning sendiri kemudian disepakati sebagai istilah untuk mewadahi pengertian “Pembelajaran berbasis pengalaman”. Penggunaan nama Experiential Learning disepakati, setelah melalui diskusi panjang yang cukup alot, sebab ada pula gagasan agar menggunakan nama “Outbound”. Namun akhirnya nama Experiential Learning dipilih, karena semua lembaga penyelenggara outdoor training sebenarnya menerapkan metodologi pembelajaran ini. Dengan memilih nama Experiential Learning, anggota asosiasi menjadi tidak hanya terbatas pada lembaga penyelenggara outdoor training, melainkan juga para lembaga pendidikan formal (sekolah, perguruan tinggi), para pengajar (guru, dosen), maupun lembaga-lembaga pendidikan non formal di luar outdoor training. Asosiasi ini bahkan juga terbuka bagi siapa saja yang berminat terhadap metode pembelajaran berbasis pengalaman.
Setelah secara administratif AELI didaftarkan ke notaries pada 24 April 2007 ( Akte Pendirian No 7 tgl 24 April 2007, Notaris HARYANTI SUSANTO TANUBRATA, SH, MKn. Jakarta Selatan ), kemudian pada tanggal 9 Juni 2007 dikuatkan dengan deklarasi pembentukannya di Tanah Tingal, Jombang, Ciputat, Tengerang Selatan, Banten. Deklarasi ini dilakukan bersamaan dengan penyelenggaraan Festival Outbound Nasional I (FON I). Acara FON I sendiri sudah berlangsung sejak tanggal 8 Juni, dengan berbagai aktivitas, mulai dari pelatihan, seminar, dan pameran. Setelah dideklarasikan, para deklarator melanjutkan acara dengan mengadakan Musyawarah Nasional I (Munas I), untuk membentuk kepengurusan, memilih Ketua, dan merancang program kerja, termasuk menentukan tempat sekretariat.
Pada periode pertama ini berhasil diselenggarakan beberapa kali lokakarya dan seminar tentang dunia EL dan untuk pengembangan anggota telah diadakan TOT sebanyak 3 (tiga) angkatan dan pendirian 1 (satu) DPD yaitu Jawa Tengah. AELI terus berkembang sampai kini pada tahun 2017 sudah memunyai 16 DPD
VISI AELI
Menjadi wadah dan mitra yang berkualitas bagi seluruh lembaga atau perorangan pengguna metode pelatihan berbasis pengalaman di Indonesia dan bertanggung jawab terhadap pengembangan kualitas manusia Indonesia
MISI AELI
- Memasyarakatkan pelatihan berbasis pengalaman kepada masyarakat Indonesia
- Meningkatkan kualitas pelatihan dan pendidikan berbasis pengalaman, sehingga menjadi metode pelatihan yang efektif dan diakui di Indonesia
- Meningkatkan kualitas pelaksana pelatihan berbasis pengalaman sehingga menjadi pelaksana pelatihan yang bertanggung jawab terhadap pengembangan manusia Indonesia
Salah satu kegiatan AELI |
Salam AELI, Bersatu Berjaya!
KEMPING SERU DI PANTURA
mancakridaNovember 28, 2018Brebes, Gathering, Jalan-jalan, Outbound, Pegunungan, Pesisir, Tegal
Tidak ada komentar
Pada dasarnya, kemping bisa menempel pada beberapa program MANCAKRIDA lain; semisal OUTBOUND, LATIHAN KEPEMIMPINAN, OUTDOOR TRAINING, juga JALAN-JALAN.
Dasarnya pada kenyataan bahwa kemping itu salah satu cara menginap saja.
Kami tampilkan 3 saja lokasi kemping yang sudah dicoba dan pada akhirnya direkomendasikan untuk disambangi; di mana saja itu?
eng ing engg...
Sudah kepingin kemping bersama keluarga ataupun dalam kebersamaan orang kantor?
Kontak MANCAKRIDA di 0812 2680 2639 ya... Terimakasih.
Dasarnya pada kenyataan bahwa kemping itu salah satu cara menginap saja.
Kami tampilkan 3 saja lokasi kemping yang sudah dicoba dan pada akhirnya direkomendasikan untuk disambangi; di mana saja itu?
eng ing engg...
Camping Ground Taman BBM Waduk Malahayu, Banjarharjo Brebes
Keasrian perkemahan pagi itu |
Suasana ngobrol bareng di salah satu saung |
Sinau bareng di bawah rindang pohon |
Jalan-jalan di keasrian sawah Malahayu |
Desa Wisata Mangrovesari, Sawojajar Brebes
Ih, malam itu jadi romantis berteman obor |
Kapan lagi bisa kemping di tepi tambak? |
Salah satu games yang patut dicoba |
Outbound di sini, pasti seru! |
Hotel Bumijawa Asri (Cotel), Tegal
Ah, ada kolam renang untuk anak-anak, asyiiikkk... |
Suasana Api Unggun |
Pagi yang segar, walau dinginnya agak semriwing, ya namanya di pegunungan. |
Family Camp |
Nah, untuk kemping/ training/ kemping di Hotel Bumijawa Asri ini sudah ada filemnya lho, yuk kita saksikan
Sudah kepingin kemping bersama keluarga ataupun dalam kebersamaan orang kantor?
Kontak MANCAKRIDA di 0812 2680 2639 ya... Terimakasih.
BATIK MANGROVESARI nan CANTIK
Membatik di Mangrovesari |
Alkisah, pada 22-23 September 2018 lalu, terjadilah proses JALAN-JALAN yang jepretan lensanya seperti ini...
Kereta api pun tiba di Stasiun Brebes |
Di muka Stasiun, kami naik armada pariwisata menuju Desa Wisata mangrovesari, Brebes |
Kami belajar membuat batik berbahan alami pohon mangrove |
Sudah berkibar aneka batik personal bikinan pengunjung, yang sedang dikeringkan |
Dengan keseriusan tingkat tinggi, kami lanjutkan proses memalam kain |
Usai makan siang bermenu kepiting soka/ cangkang lunak, kami berbelanja produk alami garam rebus nan sehat |
Geli geli gimana gitu, rasanya megang kepiting soka |
Ooooo... ini tho tempat budidaya kepiting soka itu? |
Yey.... , saatnya menyeberang menuju hutan Mangrove |
Hayo, biar nggak KURANG PIKNIK atau Susah Move On, Jalan-jalanlah |
Tak lupa mejeng di jembatan pelangi |
Eh, si ikan ada saingannya |
Ada yang menyendiri tuh |
Walau tidak hujan, kami menyempatkan diri berteduh di bawah payung warna warni |
Di ketinggian pun kami tak lupa bergaya |
Sejauh mata memandang, hamparan hutan bakau terlihat |
Save of Mangrove ya.... |
Eh, Batik karya Mbak Resty sudah jadi tuh, motifnya unik banget ya. |
Kami melintas lapak bawang merah, hasil pertanian kebanggaan Brebes |
Sore menjelang, tak menyurutkan niat kami untuk mencicip SATE BLENGONG Alun-alun Brebes |
Yess... usai makan, kami masih bisa melompat tinggi |
Perjalanan dilanjut ke Guci untuk makan malam dan mandi air panas; semacam inilah keelokan Guci. |
Pagi menjelang, surga sayuran bagi emak-emak |
Yang mau gorengan hangat, spesial mendoan, ada juga kok |
Perjalanan hari kedua dilanjut menuju Waduk Malahayu di Banjarharjo Brebes. |
Mengagumi kreativitas para pengrajin keramik di sentranya |
Tentu tak lupa kami mencobanya, walau berhasil mleyat-mleyot |
Tak lupa mejeng di Situs Benteng Dinamit, sebelum makan siang. |
Perjalananan dilanjut ke Tanjung, mampir beli penganan khas Brebes |
Stasiunpun jadi tempat favorit berfoto |
Selamat jalan, sampai jumpa lagi, kami kembali ke Jakarta ya, membawa selaksa kenangan jalan-jalan Mang Uci Ayu |
Yuk segera hubungi MANCAKRIDA melalui 0812 2680 2639.